script> var linkMagzSetting = { menuSticky : true, relatedPosts : true, jumlahRelatedPosts: 4, relatedPostsThumb: true, infiniteScrollNav : true, tombolDarkmode : true, scrollToTop : true, fullwidthImage : true, bacaJuga : true, jumlahBacaJuga : 3, judulBacaJuga : "Baca Juga", showHideTOC : true, judulTOC : "Daftar Isi", tombolPesanWA : true, judulPesanWA : "Pesan via WhatsApp", nomorWA : 6285729848098, teksPesanWA : "Halo admin. Saya mau pesan", };

Cara Mengubah Nomor Ponsel Twitter

Cara mengubah nomor telepon di Twitter

Tak hanya email yang terdaftar di akun Twitter kamu, tetapi juga seperti nya mendaftar akun Twitter terbaru ini hanya menggunakan nomor ponsel. 

Jadi untuk nomor HP yang kamu daftarkan untuk akun twitter harus aktif dan kamu akses, berguna untuk verifikasi kode OTP maupun untuk mengatasi jika kamu lupa kata sandi twitter di kemudian hari. 

Kalau nomor HP tidak kamu akses lagi, misal hilang atau ganti nomor. Silahkan login akun Twitter kamu kemudian ubah nomor HP baru kamu.

Untuk caranya aku akan jelaskan dibawah ini.

Cara Mengubah Nomor Ponsel Twitter

Ayo langsung simak dan praktekan cara di bawah ini:

1. Buka akun Twitter kamu.
2. Tekan foto profil di pojok kiri atas.
Cara mengubah nomor HP di twitter
3. Kemudian tekan Pengaturan dan privasi.
Cara mengubah nomor HP di twitter
4. Lalu tekan akun.
Cara mengubah nomor HP di twitter
5. Kemudian pilih ponsel. Di situ tertera nomor telepon lama kamu. 
Cara mengubah nomor HP di twitter
6. Muncul pop up, kamu pilih saja perbarui nomor ponsel.
Cara mengubah nomor HP di twitter
7. Lalu di minta masukkan kata sandi guna verifikasi jika benar perubahan itu dari pemilik akun. Jika sudah tekan berikutnya.
Cara mengubah nomor HP di twitter
8. Kemudian ketik nomor ponsel baru kamu, boleh beri tanda centang pada kotak di bawahnya. Lalu tekan berikutnya.
Cara mengubah nomor HP di twitter

9. Muncul pop up verifikasi kode. Kode tersebut di kirim ke nomor baru kamu. Lalu tekan Ok. Kemudian silahkan Cek kotak masuk SMS. 
Cara mengubah nomor HP di twitter

10. Setelah itu masukkan kode tersebut. Lalu tekan verifikasi.
Jika kamu tidak menerima kode tersebut, silahkan tekan tidak menerima kode.
Cara mengubah nomor HP di twitter

11. Oke nomor ponsel kamu sukses di ubah. 

Mudah bukan caranya? 

Pertanyaan Mengenai Hal tersebut

Aku punya rencana sepertinya setiap artikel tutorial yang aku tulis penutup nya aku buat seperti pertanyaan. Biar lebih di mengerti. Karena siapa tau pertanyaan ini mewakili hati kamu yang membaca hehe.

1. Apakah ada verifikasi juga untuk nomor ponsel yang lama?

Tidak perlu, SMS kode verifikasi hanya di kirimkan ke nomor telepon yang baru kamu daftarkan.

2. Nomor ponselnya bisa di daftarkan dua gak?

Gak bisa, hanya 1 nomor saja. 

3. Bisa menggunakan nomor dari provider apa saja?

Bisa menggunakan semua nomor yang di sediakan oleh provider Indonesia.

4. Kalau saya hanya ingin menggunakan nomor lama tapi tidak bisa di akses lagi, apa yang harus di lakukan?

Baiklah aku bertanya dulu, tidak  bisa di akses nya karena nomor ponsel kamu hangus, rusak atau hilang?
Jika karena hangus, 
Biasa nya maximal masa tunggu 3 bulan (Bisa lebih atau kurang dari itu) nomor tersebut harus kamu aktifkan kembali di gerai provider masing-masing. Jika sudah lama sekali nomor hangus maka tidak ada harapan lagi. Silahkan ganti saja nomor baru. 

Jika rusak dan hilang segera aktifkan kembali di gerai provider masing-masing. Maka masih ada harapan untuk bisa di akses kembali nomor lama kamu.

5. Pentingkah untuk mengubah nomor ponsel? 

Sangat di anjurkan untuk mengubah nomor ponsel yang bisa kamu akses. Karena nomor tersebut kedepannya bisa membantu kamu jika kamu lupa kata sandi Twitter. 

Ok sekian tutorial kali ini semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan atau saran bisa langsung ke kolom komentar ya. Terimakasih

Tidak ada komentar untuk "Cara Mengubah Nomor Ponsel Twitter"